VITAMIN DAN MINERAL UNTUK MENINGKATKAN KESUBURAN #158


Untuk meningkatkan kesuburan, asupan nutrisi yang bergizi untuk membantu terjadinya pembuahan sangat dibutuhkan, termasuk asupan vitamin dan mineral.

Beberapa vitamin dan mineral yang dibutuhkan untuk meningkatkan kesuburan, antara lain :

  • Zink
Beberapa vitamin dan mineral yang dibutuhkan untuk meningkatkan kesuburan, antara lain:Zink merupakan salah satu nutrisi yang penting untuk meningkatkan kesuburan pada pria dan wanita. Pada wanita, asupan zink dapat membantu tubuh dalam mempertahankan hormon reproduksi – yaitu hormon estrogen dan progesteron. Sedangkan pada pria, zink diperlukan untuk pembuatan lapisan luar dan ekor sperma sehingga sangat penting guna memproduksi kualitas sperma yang baik. Kekurangan asupan zink di dalam tubuh dapat mengakibatkan :
    1. Perubahan kromosom di dalam tubuh yang dapat memicu terjadinya keguguran.
    2. Berkurangnya jumlah sperma di dalam tubuh pria.
  • Asam Lemak Omega 3
Omega-3 menghasilkan asam lemak esensial dan prostaglandin yang berperan untuk mencegah menurunnya kualitas sperma seseorang. Oleh karena itu, asam lemak omega-3 ini memiliki peranan yang sangat penting dalam meningkatkan kesuburan, khususnya pada pria.
  • Vitamin C
Vitamin C merupakan antioksidan, dan terdapat penelitian yang menunjukkan bahwa vitamin C meningkatkan kualitas sperma, melindungi sperma dan DNA di dalamnya dari kerusakan.

Untuk pria, vitamin C berperan sebagai pencegah terjadinya penggumpalan sperma dan meningkatkan mobilitas sperma. Sedangkan bagi wanita, vitamin C dapat menjaga keseimbangan hormon reproduksi. Beberapa penelitian telah menunjukkan bahwa beberapa jenis kerusakan DNA pada sperma dapat mempersulit terjadinya pembuahan dan dapat menyebabkan peningkatan risiko keguguran.

Sumber utama vitamin C adalah buah-buahan, seperti jeruk, jambu, pepaya, sirsak, mangga, stroberi. Selain itu, sumber vitamin C lainnya juga dapat ditemukan pada sayuran, seperti bayam dan cabai. Konsumsi harian vitamin C yang dianjurkan adalah 750-1000 mg per hari.
  • Selenium
Selenium diperlukan bagi tubuh, khususnya pada pria, untuk dapat membantu pembentukan sperma dan meningkatkan jumlah sperma di dalam tubuh.
  • Vitamin E
Vitamin E adalah antioksidan dan telah terbukti dapat meningkatkan kesuburan ketika diberikan kepada laki-laki dan perempuan. Efek antioksidan dari vitamin E mampu melindungi sperma dan sel telur dari kerusakan akibat radikal bebas dan mencegah kerusakan pada DNA sperma.

Asupan nutrisi vitamin E yang disarankan adalah sebanyak 400 UI setiap harinya. Sumber utama vitamin E ini bisa Anda dapatkan dari berbagai macam sayuran, seperti kedelai, kecambah, dan sayuran lain yang berwarna hijau tua.
  • Beta Karoten
Beta karoten adalah vitamin A yang merupakan antioksidan kuat untuk membantu melindungi sel telur dan sperma DNA dari kerusakan oleh radikal bebas berbahaya yang dapat mempengaruhi kualitas telur maupun kualitas sperma.

Namun demikian, untuk meningkatkan kesuburan Anda, selain dengan mengonsumsi asupan nutrisi seperti di atas, hendaknya Anda juga menjaga pola hidup dengan cara berolahraga dan cukup istirahat.

Baca juga Putihkan Gigi Dalam 15 Menit
SHARE
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar